Thursday 29 September 2016

Parfume


Sebuah ruangan yang tidak begitu besar-kurang lebih 6 meter persegi- begitu sepi. Bukan tanpa penghuni, namun beberapa orang yang berada di dalamnya sedang sibuk dengan urusan dan pikirannya masing-masing.
Ruangan itu dipenuhi rak-rak, berisi buku. Berbagai macam buku dengan jumlah yang tak terbilang. Tidak terlalu banyak, namun juga tak sedikit. Ditengah ruangan, beberapa meja dan kursi ditata sedemikian rupa. Kursi-kursi itu sebagian telah berpenghuni, sebagian lain masih kosong, menunggu seseorang mendudukinya.
Diruangan itulah aku berada. Sebuah perpustakaan. Menatap layar leptop dan sesekali memandang ke depan. Tumpukan buku-buku pada rak yang menjulang dan sebuah misteri tentang kursi kosong. Ya, misteri siapa yang akan mendudukinya kali ini. Sebuah buku dengan judul Sejarah yang tercetak besar terkadang menarik perhatianku. Mengingatkanku pada sesuatu, namun hanya sesaat. Bosan bergulat dengan dunia internet aku beralih pada buku yang telah aku pinjam hari sebelumnya. Sebuah buku dari penulis Jepang.
Buku itu menarik perhatianku terlalu banyak. Mungkin karena aku harus memusatkan perhatian agar mengerti apa yang dimaksudkan penulis. Meski begitu aku masih menyadari ketika seseorang menarik kursi di sampingku yang sebelumnya kosong. Seorang pria dengan kemeja rapi berwarna abu-abu dan sepatu licin kemudian duduk disana. Aku tidak dapat melihat wajahnya, pun tidak tertarik untuk melihat. Aku masih memusatkan perhatiku pada buku.
Beberapa saat kemudian misteri kursi kosong di depanku terpecahkan. Seorang pria berkaos oblong duduk disana. Sebuah leptop ia letakan di meja, di depanku. Kami berhadapan, namun aku masih enggan untuk mengangkat wajah. Tidak terlalu perduli siapa yang berada disana. Tidak mengenalku, pasti. Karena ia tak menyapa.Namun, aku punya cerita lain dengan dia. Kini aku sedikit tertarik pada pria disampingku. Aroma parfum yang cukup kuat menguar keudara. Indra penciumanku menangkapnya, dan otak mulai memproses.
Baunya wangi. Khas laki-laki. Bukan wangi bunga -wangi-wangian yang aku suka-. Apalagi buah-ini aku lebih suka lagi-. Wangi yang bagiku abstrak. Bagaimanapun aku tidak terlalu mengenal parfum, macam-macamnya, namanya, apalagi membedakan merknya. Aku hanya tau, wangi parfum lelaki disampingku ini menyengat, dan aku tidak suka. Bukan apapun, tapi karena kepalaku tetiba pusing. Respon biasa ketika ada wangi yang terlalu menusuk- mungkin ini pun sebab aku tak menggunakan parfum-.
Aku jadi teringat bapak dirumah. Ya, pria satu-satunya yang aku kenal degan baik. Lelaki satu-satunya di keluarga kecil kami-yang kini mulai tumbuh menjadi besar-, sebelum kakak-kakak perempuanku menikah dan lahirlah seorang ponakan laki-laki. Bapak juga memakai parfum. Sebuah merk parfum murah namun cukup terkenal karena ada iklan parfum tersebut di TV. Bapak sering memakainya, apalagi jika bepergian. Meski begitu, aku tetap pusing mencium wanginya. Aku lebih suka bapak tanpa parfum.
Wangi parfum lelaki itu tidak seperti wangi parfum bapak. Tercium tidak murahan. Ah, apalagi mengingat penampilan pria itu. Kemeja tersetrika rapi, handphone hitam yang mengkilap dan sepatu yang tak kalah mengkilap juga. Sepertinya pria itu cukup perfeksionis. Sudut mataku pernah menangkap ia tengah membersihkan handpone kinclongnya dengan sapu tangan. Aku langsung melihat handphoneku yang, ehm, sangat malang.
Ada parfum seorang pria yang aku suka. Parfumnya beraroma coklat. Tidak menyengat, namun lembut. Apalagi jika menempel cukup lama di kulit. Wanginya mengingatkanku akan biskuit coklat. Akhirnya aku menanyakan parfum itu padanya dan tanpa pikir panjang aku meminta ia membelikannya untukku. Aku sempat memakainya. Beberapa kenalanku pun menyukai wanginya. Namun sayang, belum sampai habis, bahkan belum sampai setengah, parfum itu hilang. Mungkin sudah takdir yang terhubung dengan takdir yang lain. Dan aku tak lagi memakai parfum, tertarik membeli lagi pun tidak karena beberapa alasan.
Sebenarnya aku penasaran, bagaimana reaksi laki-laki ketika mencium aroma parfum wanita. Apakah akan sama sepertiku? Pusing dan mengingatkan akan banyak hal. Atau yang lain? Aku tidak punya banyak referensi, namun aku tau, seorang perempuan dilarang menggunakan parfum yang berbau menyengat ketika keluar rumah, dan bertemu dengan sekumpulan laki-laki. Aku percaya, akan ada banyak kerugian dan kelalaian yang akan terjadi jika perempuan melakukannya-memakai parfum berbau menyengat- sehingga pelarangan itu ada. Namun aku belum tau pasti. Mungkin aku harus bertanya pada Bapak.
Masih berhubungan dengan parfum dan perpustakaan, aku menemukan buku berjudul Parfum di perpustakaan itu. Aku langsung teringat pada film dengan judul yang sama. Film yang memang diadaptasi dari buku itu. Aku tertarik untuk membaca, namun buku penulis Jepang itu lebih menarik bagiku saat ini. Mungkin nanti jika aku meminjam buku lagi. Aku ingin membandingkan buku itu dengan filmnya.
Aku tidak akan merekomendasikan film itu ditonton. Meski sebenarnya filmnya cukup bagus, dari segi cerita. Mugkin bukunya. Namun aku pun belum membaca. Mungkin nanti.
Banyak orang yang mendapatkan inspirasi dari wangi parfum. Pun sepertinya diriku yang akhirnya menulis sesuatu yang random dan abstrak seperti ini. Yah, aku hanya mengaitkan ujung-ujung otakku saja. Sebelum ia benar-benar lepas dan benar-benar hilang.

Tapi, tetap saja parfum bagiku tidak menyenangkan. Aku lebih suka mencium wangi buah-buahan atau bunga sebelum diekstrak. 

1 comment:

Followers

About Me

My photo
Warna-warna yang selalu menghidupi kehidupan anda. Serba-serbinya, seluk beluknya. Bukan aku, tapi warna-warnaku dari refleksi tulisanku. Ayo menulis!!!

Popular Posts

Copyright © Tinta Kering | Powered by Blogger
Design by Blog Oh! Blog | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com